PERANCANGAN PROTOTYPE WEBSITE PENDAFTARAN PASIEN DI KLINIK RABBANI MEDIKA

PATIENT REGISTRATION WEBSITE PROTOTYPE DESIGN AT PRATAMA RABBANI MEDIKA CLINIC

Authors

  • Engga Salsabilah Engga Mahasiswa
  • Megawaty Megawaty Sistem Informasi, Sains Teknologi, Universitas Bina Darma

Keywords:

Pendaftaran Pasien, Prototype, Design Thinking

Abstract

Klinik Pratama Rabbani Medika merupakan instansi pelayanan jasa kesehatan yang masih menerapkan sistem manual pada pendaftaran pasien, Klinik ini melakukan pendaftaran hanya dengan buku sebagai alat pendafataran pasien dan MS excel untuk mengelola data pasien. Penelitian ini bertujuan untuk membantu pasien melakukan pendaftaran agar lebih cepat dan efisien, dan juga membantu kinerja pegawai dalam pengelolaan data dengan membuat sebuah perancangan prototype website pendaftaran pasien di Klinik Pratama Rabbani Medika. Metode yang dipakai dalam membuat perancangan prototype pendaftaran pasien adalah Design Thinking dengan beberapa tahapan yaitu Emphatize, Define, Ideate, Prototype, Testing. Hasil dari penelitian adalah sebuah prototype yang dimana akan dinilai oleh responden, didapatkan hasil pengujian 79,5 dari hasil data responden yang sudah di kelola, hasil responden didapatkan melalui kusioner google form terhadap pegawai dan pasien di klinik Pratama Rabbani Medika. Nilai hasil dari perhitungan data yang telah di rata-rata kan menyesuai dengan indikator penilaian SUS. Dapat dilihat nilai yang telah di dapatkan tergolong dalam kelas A, yang menunjukan nilai tersebut sangat baik (excellent).

Kata kunci: Pendaftaran Pasien, Prototype, Design Thinking.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-08-27

How to Cite

Engga, E. S., & Megawaty, M. (2024). PERANCANGAN PROTOTYPE WEBSITE PENDAFTARAN PASIEN DI KLINIK RABBANI MEDIKA: PATIENT REGISTRATION WEBSITE PROTOTYPE DESIGN AT PRATAMA RABBANI MEDIKA CLINIC. Jurnal Sistem Informasi Dan Bisnis Cerdas, 17(2), 21–29. Retrieved from https://sibc.upnjatim.ac.id/index.php/sibc/article/view/303